Marmer, Granit, Import Stone




Marmer adalah batuan kristalin kasar yang berasal dari batu gamping atau dolomit. Marmer yang murni berwarna putih dan terutama disusun oleh mineral kalsit.
Marmer atau batu pualam merupakan batuan hasil proses metamorfosa atau malihan dari batu gamping. Pengaruh suhu dan tekanan yang dihasilkan oleh gaya endogen menyebabkan terjadi rekristalisasi pada batuan tersebut membentuk berbagai foliasi mapun non foliasi.
Batu Marmer tergolong dalam batuan metamorf.

Batu Marmer adalah Batugamping (CaCO3) yang telah mengalami proses metamorfosa (suatu proses yang diakibatkan oleh adanya kenaikan temperatur (t) dan tekanan (p) atau keduanya yang terjadi dalam tubuh bumi). Ada 3 jenis metamorfosa yaitu Thermal (dominan temperatur yang berperan), Dinamo (dominan tekanan yang berperan) dan Dinamo Thermal (keduanya). Batu Marmer bisa terbentuk akibat dari ketiga proses tersebut.

Proses metamorfosa hanya bisa merubah secara fisik dari batuan yang terkena dan tidak merubah komposisi kimianya. Tapi secara mineralogi bisa mempengaruhi terbentuknya/hadirnya mineral baru/mineral sekunder dgn komposisi yang sama (misal, Mineral serisit dll).

Jadi Batu Marmer secara kimiawi masih tersusun oleh Calsium Karbonat (CaCO3) dalam bentuk batuan yang jauh lebih keras dengan tekstur dan struktur yang berbeda dibandingkan batuan aslinya.







 


Welcome 
Panca Jaya Marmer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar